PD IPARI Banyuwangi Sukses Gelar One Day Class Special Public Speaking and Host Podcast
Pengurus Daerah IPARI Banyuwangi Sukses Gelar ODCS "Public Speaking & Host Podcast" |
BANYUWANGI, MEDIARAKYAT – Pengurus Daerah Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (PD IPARI) Banyuwangi sukses menggelar acara One Day Class Special (ODCS) "Public Speaking and Host Podcast", pada Selasa (19/11/2024).
Acara yang berlangsung di Aula Kemenag Banyuwangi itu, diikuti oleh Penyuluh Agama ASN dan non ASN yang dibuka langsung oleh Kepala Kemenag Banyuwangi, Chaironi Hidayat didampingi Kasi Bimas Islam Mastur, dan Ketua PD IPARI Banyuwangi Andi Mikoyanto.
Kepala Kemenag Banyuwangi, Chaironi Hidayat, dalam sambutannya mengatakan Esensi Public Speaking ibarat senjata bagi penyuluh agama yang dapat dipakai saat melaksanakan tugas kepenyuluhan di tengah-tengah masyarakat. Berbekal penguasaan publik speaking, maka penyuluh agama akan bisa berbicara di hadapan khalayak secara baik dan benar.
"Sesuatu yang salah jika disampaikan dengan benar, seolah-olah bisa menjadi benar. Maka kita perlu berhati-hati terhadap hal ini," kata Chaironi, sekaligus mengingatkan para penyuluh agama.
Oleh karena itu, penyuluh agama harus memiliki pemahaman tentang Publik Speaking. Sehingga saat tampil pun bisa lebih percaya diri.
Salah satu narasumber perwakilan dari Bank Syariah Indonesia (BSI), Atika Aulia, menyampaikan materi public speaking secara mendasar, dimulai dari penjelasan tentang urgensi komunikasi cara berbicara yang benar.
"Termasuk cara berpakaian agar terlihat office look, namun tetap stylish dan profesional. Juga cara berjalan yang elegan bagi karyawan pria maupun wanita," tutur Aulia.
Sedangkan disesi pemaparan materi seputar host podcast disampaikan oleh Pimpinan Redaksi (Pimred) Media IPARI Banyuwangi, Huriyah Azizah, dengan tema tips menjadi host podcast yang efektif.
Dalam paparannya, digambarkan secara singkat langkah-langkah yang perlu dilakukan seorang host podcast, antara lain mengenal profil narasumber, menyiapkan pertanyaan, berinteraksi dengan narasumber secara elegan, tidak bertele-tele, tidak memotong atau menyela pembicaraan secara berlebihan.
"Serta terus berusaha mengarahkan topik pembicaraan, agar tetap on the track," papar Azizah.
Sementara Ketua PD IPARI Banyuwangi, Andi Mikoyanto, berharap seluruh peserta dapat bersungguh-sungguh dalam mengikuti kelas pelatihan ini.
"Harapan kami, melalui kegiatan ini dapat memberikan hasil secara nyata," ujar Andi.
Kegiatan PD IPARI edisi perdana ini, memiliki target untuk mencetak host podcast yang dapat memberikan kontribusi positif bagi pelaksanaan program kegiatan di Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi terutama yang dilaksanakan secara virtual. (**)