Rentetan Persiapan Gebyar di RTH Maron Genteng
Banyuwangi, MediaRakyat | Minggu, 8/12/2024 - Dalam rangka mempersiapkan acara gebyar peresmian serta pengukuhan pengurus Ormas Macan Asia Kecamatan Genteng yang akan dilaksanakan pada 22 Desember 2024 di RTH Maron Genteng, segenap panitia merapatkan barisan di kantor sekretariat yang beralamat di Dusun Temurejo, Desa Kembiritan, Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk rembuk musyawarah demi suksesnya acara gebyar tersebut.
Muklis Futkurrohman, selaku Sekjen kepengurusan Kecamatan Genteng, memberikan apresiasi atas kekompakan serta kebersamaan antaranggota.
“Saya berharap menjelang gebyar pengukuhan, semua anggota yang ingin mengadakan kegiatan persiapan agar konfirmasi dulu pada ketua panitia, karena kita ada kepanitiaan. Dengan begitu, kita bisa bersama-sama dan bergotong-royong demi organisasi kita, agar tidak membebani salah satu anggota. Tetap semangat, sabar, dan jauhi emosi demi keberhasilan acara gebyar pengukuhan di lapangan Maron Genteng,” tutupnya.
Haris Sofiyanto, ketua panitia, menjelaskan kepada awak media bahwa acara yang digelar oleh kepengurusan Kecamatan Genteng ini didukung langsung oleh Bapak Slamet selaku Ketua DPC Kabupaten Banyuwangi.
“Di acara gebyar ini, selain pengukuhan kepengurusan, kami juga melaksanakan kegiatan santunan anak yatim yang berjumlah dua puluh anak. Untuk memeriahkan acara, pihak panitia juga mendatangkan artis papan atas Kabupaten Banyuwangi,” ujar Haris.
Beliau juga menambahkan bahwa anggaran yang dibutuhkan sangat besar. “Oleh karena itu, kita sebagai anggota Ormas Macan Asia, khususnya Kecamatan Genteng, harus senantiasa kompak dalam hal penggalian dana ataupun ikhlas mengeluarkan anggaran dari dompet pribadi,” kelakarnya.
Di tempat terpisah, Rudi Hartono, penggagas acara gebyar, di sela pemasangan spanduk di perempatan Jalan Raya Karang Pilang Kali Putih, menyampaikan bahwa anggota ormas tidak hanya bangga mengantongi KTA, tetapi juga harus loyal terhadap organisasi.
“Dengan adanya gebyar besar-besaran ini, keberadaan kita akan diketahui oleh lapisan masyarakat. Setelah kami dikukuhkan oleh kepengurusan Kabupaten Banyuwangi, saya pribadi berharap serta berdoa agar keberadaan Ormas Macan Asia bermanfaat bagi masyarakat, khususnya Kecamatan Genteng. Mengayomi dan melindungi wong cilik adalah tugas kami yang paling utama,” tutupnya.