Pemilihan Ketua HIPPA Desa Bayu Berlangsung Demokratis, Warga Antusias

Spread the love

Banyuwangi, MediaRakyat.co.id – Pemilihan Ketua Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA) Desa Bayu, Kecamatan Songgon, berlangsung lancar dan kondusif pada Rabu (12/2/2025). Bertempat di pendopo Kantor Desa Bayu, acara ini dihadiri lebih dari 50 warga yang antusias dalam menentukan pemimpin baru untuk mengelola sistem irigasi pertanian desa.

Proses pemilihan ini mendapat pengawasan ketat dari aparat keamanan setempat. Babinsa Desa Bayu dari Koramil 0825/20 Songgon, Koptu Zarkoni, bersama Babinkamtibmas Bripda Rio Ferdiansyah, turut melakukan monitoring dan pendampingan guna memastikan jalannya pemilihan secara demokratis. Turut hadir pula Kepala Desa Bayu, Yulia Herlia, S.T., Ketua BPD Mustajib, serta seluruh kepala dusun se-Desa Bayu.

“Kehadiran kami di sini untuk memastikan pemilihan berjalan sesuai aturan serta menjaga ketertiban. Kami mengapresiasi warga yang aktif berpartisipasi dan menjunjung tinggi prinsip musyawarah mufakat,” ujar Koptu Zarkoni.

Pemilihan Ketua HIPPA menjadi agenda penting bagi masyarakat Desa Bayu, mengingat peran strategis organisasi ini dalam mengatur distribusi air irigasi bagi pertanian. Dengan berlangsungnya pemilihan yang aman dan tertib, warga menunjukkan kesadaran tinggi dalam berdemokrasi serta komitmen untuk memajukan sektor pertanian desa.

Diharapkan, kepemimpinan baru HIPPA Desa Bayu mampu meningkatkan efisiensi pengelolaan air irigasi, sehingga berdampak positif bagi hasil panen dan kesejahteraan petani setempat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *