Memupuk Tali Silaturahmi Anggota Ormas Macan Asia Kecamatan Genteng Banyuwangi


Banyuwangi – Momen Hari Lebaran menjadi ajang silaturahmi yang hangat bagi keluarga besar Ormas Macan Asia Kecamatan Genteng. Agenda tersebut dikemas dalam acara halal bihalal/temu kangen semua anggota, guna memupuk tali silaturahmi, kebersamaan, serta kekompakan dalam menjalankan kinerja. Acara bertempat di Sekretariat PAC MAI Kecamatan Genteng, Temurejo RT 2 RW 1, Desa Kembiritan, Genteng, Banyuwangi, Jawa Timur, pada Rabu, 9 April 2025.

Acara tersebut diikuti oleh seluruh jajaran kepengurusan Kecamatan Genteng beserta anggota. Turut hadir Hartono selaku pembina, beserta Mat Asnari (Ketua PAC Kecamatan Srono), dan Ketua PAC Muncar, Payman.

Dikutip dari sambutan Sukaeri selaku Ketua Ormas tersebut, jajaran kepengurusan Kecamatan Genteng terus berbenah, baik dalam keanggotaan maupun dalam kinerja.

Beliau sangat berharap ormas yang dipimpinnya dapat semakin maju dan berkembang, sehingga mampu menjalankan fungsi ormas sebagaimana mestinya. Di akhir sambutannya, ia menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para undangan yang berkenan hadir.

“Saya pribadi mohon maaf yang sebesar-besarnya bilamana ada ucapan maupun tindak tanduk yang tidak berkenan di hati panjenengan semua. Ayo, kita semua bersama-sama berjuang untuk membesarkan ormas kita tercinta ini,” pungkasnya.

Hartono, S.Pd., yang untuk sementara ini memiliki posisi sebagai penasehat, turut menjelaskan kepada seluruh anggota yang hadir bahwa momen seperti ini harus dipertahankan.

“Idulfitri merupakan hari kemenangan. Tidak ada salahnya kalau kita saling memaafkan. Yang salah dibenarkan, supaya terjalin keharmonisan antaranggota maupun antara ketua dengan jajaran kepengurusan,” jelasnya.

Sambutan demi sambutan telah terlampaui. Suasana senda gurau tampak di pojok acara tersebut. Muhclis selaku pembawa acara sukses dalam menjalankan tugasnya. Ia juga tidak menyia-nyiakan momen tersebut untuk menyampaikan bahwa ke depan akan dibentuk seksi bidang sosial, pendidikan, dan agama.

Baca Juga:  Bareskrim Polri Sita Hotel Aruss Semarang, Terungkap Dibangun dengan Dana Hasil Pencucian Uang Perjudian Online

Acara ditutup dengan doa, dan dilanjutkan dengan menikmati hidangan yang telah disediakan oleh panitia.

Pewarta: Singgih


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *